Daftar Harga dan Spesifikasi Kamera DSLR Canon EOS 700D Terbaru. Upgrade kamera dirasa pentng bagi fotografer. Terutama jika fitur yang anda inginkan tidak ada pada kamera yang sedang anda gunakan. Untuk pemula yang sedang mendalami fotografi dan mulai mahir, biasanya upgrade kamera dilakukan untuk mencoba memaksimalkan kinerja kamera yang akan dibeli nantinya.
Salah satu perusahaan yang menghasilkan kamera pilihan fotografer adalah canon. Canon menawarkan banyak tipe kamera yang bisa memenuhi kebutuhan para pecinta fotografi baik pemula ataupun profesional. Salah satu kamera yang ditujukan untuk fotografer semi-profesional adalah Canon EOS 700D.
Kamera Canon EOS 700D
Harga Kamera Canon EOS 700D
Harga yang ditawarkan untuk Kamera Canon EOS 700D tidaklah sama dengan harga yang ditawarkan untuk kamera pemula yang juga banyak dikeluarkan oleh Canon. Tapi juga tidak semahal kamera profesional yang bisa mencapai 8 digit. Harganya berkisar di angka Rp 7.000.000 hingga Rp 9.000.000.
Spesifikasi Kamera Canon EOS 700D
Fitur | Spesifikasi |
---|---|
Tipe | Canon EOS 700D |
Warna | Hitam |
Berat (kg) | 0.8 |
Format Video | MOV |
Video HD | Ya |
Resolusi Video | 1920x1080 |
Ukuran Layar (in) | 3.0 |
Zoom Optik | 7.0 |
Megapiksel | 18.0 |
Fitur | HD Recording|Image Stabilization|Wide Angle |
Garansi produk | 1 Tahun Garansi (Spare-part dan Servis) |
Input | USB |
Output | Component Video|Composite Video|3.5mm jack|USB|HDMI |
Resolusi Layar | 1040k dots |
ISO Range | 100-12800 |
Range Shutter Speed | 1/4000- 1/60 detik |
Built in Flash | Ya |
Tipe Memory Card | SD/SDHC/SDXC |
HDMI Port | Ya |
Tipe Layar | TFT Layar |
Tipe Baterai | Li-Ion |
Format Foto | JPEG, RAW |
Ukuran (L x W x H mm) | 133.1 x 99.8 x 78.8 mm |
Focal Length | 29 - 216mm |
Image Stabilization | Ya |
Range Aperture Lensa | f/3.5-5.6 |
Harga Kamera EOS 700D mempunyai 9 titik Cross-Type AF. Saat memotret melalui viewfinder, EOS 700D yang telah meningkatkan teknologinya dengan autofocus dengan 9-titik cross-type AF sistem untuk tetap berfokus dalam berbagai posisi baik dalam posisi portrait atau posisi lanscape. AI Servo AF sistem dapat mencapai dan mempertahankan fokus dengan konsisten dengan tingkat kehandalan yang luar biasa.
Dibantu dengan DIGIC 5 Imaging Processor, detail warna dapat disesuaikan dengan objek yang akan anda tangkap. Rentang ISO dari 100-12800 yang bahkan bisa di ekspansi hingga 25600 membuat kamera ini tetap dapat menghasilkan gambar yang bagus dalam kondisi kurang cahaya. Canon EOS 700D juga menggunakan sensor CMOS 18 Megapixel yang menjamin gambar yang dihasilkan lebih jernih dan detail yang halus. Dan bagi kamu yang belum puas dengan kamera dslr di atas, bisa melihat Harga Kamera Canon DSLR 5D.